Wednesday, October 4, 2017

Unilever Future Leaders' League: Kompetisi Bisnis untuk Mahasiswa


Unilever, raksasa consumers goods, kembali menantang mahasiswa Indonesia untuk ikut kompetisi bisnis berskala global dalam Unilever Future Leaders' League (FLL). Dalam ajang ini para peserta ditantang untuk mengajukan ide-ide kreatif yang tertuang dalam rencana pemasaran yang bisa memperkuat salah satu brand Unilever. Untuk tahun 2017 ini brand yang dipilih adalah Kecap BANGO.


Tiga peserta terbaik akan:
  • Mewakili Unilever Indonesia dalam FLL global di London Inggris
  • Mendapat kesempatan mengikuti Program Magang di Unilever Indonesia
  • Pelatihan dan bimbingan langsung dari para pemimpin senior Unilever
  • Mendapatkan gawai canggih senilai Rp. 37,5 juta
  • Undangan khusus menghadiri kegiatan-kegiatan eksklusif dari Unilever Indonesia

Persyaratan Umum:
  • Mahasiswa S1 Indonesia, minimal tahun kedua
  • Boleh dari semua jurusan
  • Memiliki minat untuk berkarir di bidang consumers goods
 
Prosedur dan Batas Akhir Pendaftaran:
Sebelum mendaftar, para calon peserta wajib membuat video mengenai ide-idenya dengan durasi maksimal 3 menit serta menyusun CV. Pendaftaran dilakukan secara individual (bukan tim) melalui Laman Pendaftaran. Pendaftaran ditunggu sampai tanggal 22 Oktober 2017. Apabila ada pertanyakan, langsung ditujukan ke email: ufll.indonesia@gmail.com

Baca keteraangan lebih detail di sini dan jangan lupa unduh juga Petunjuk Pendaftaran.



Semoga informasi ini bermanfaat dan bagikan ke teman-teman lain.
Share:
@info_beasiswa 2017. Powered by Blogger.

Media Sosial

ARSIP ARTIKEL

Telah dilihat kali